Sudut kedai kopi Kaja.Bali (Foto: Instagram @kaja.bali)
Balimemo.com - Setelah berakhirnya pandemi Covid-19, bekerja dari jarak jauh menjadi hal yang lazim dilakukan. Salah satunya adalah Work From Cafe (WFC) yang diadaptasi dari Work From Anywhere (WFA).
Work From Cafe (WFC) menjadi tren di kalangan para pekerja saat ini. Dengan menemukan cafe yang mendukung suasana kerja merupakan salah satu faktor pendorong produktivitas kerja.
Kaja.Bali merupakan pilihan yang tepat bagi kamu yang ingin bekerja dengan suasana cozy (santai), tetapi tetap serius. Dengan fasilitas pendukung yang lengkap, suasana yang kondusif, dan pilihan kopi yang beragam, tempat ini layak menjadi opsi utama.
Pilihan menu yang ditawarkan di tempat ini sangat beragam, mulai dari berbagai jenis kopi hingga makanan berat dan ringan yang cocok untuk menemani saat bekerja.
Berikut menu-menu yang layak dicoba di Kaja.Bali versi Balimemo.com:
1. Es Kopi Kaja
Minuman kopi dingin ini menjadi kesukaan banyak pelanggan setia Kaja.Bali. Es Kopi Kaja memadukan espresso dengan campuran susu segar dan sirup karamel untuk menghasilkan rasa manis yang pas tanpa menghilangkan kekuatan rasa kopi itu sendiri. Cocok dinikmati di tengah rapat virtual yang panjang untuk menjaga semangat tetap tinggi.
2. Choco Mint
Untuk kamu penggemar rasa manis dan cokelat, minuman dengan sentuhan cokelat segar ini adalah pilihan yang tepat. Perpaduan antara cokelat dan rasa daun mint yang menyegarkan, menjadikan minuman ini ideal untuk dinikmati saat kamu butuh istirahat sejenak dari pekerjaan. Sensasi dingin dari daun mint memberikan energi tambahan yang membuat fokusmu terjaga.
3. Lychee Tea
Jika kamu tidak bisa minum kopi dan mencari sesuatu yang lebih ringan, Lychee Tea ini layak untuk dicoba. Rasa manis dari buah leci dan kesegaran teh memberikan sensasi rileks dari hiruk pikuknya pekerjaan. Kombinasi ini sangat pas untuk menemani hari kerjamu. Minuman ini tidak hanya menyegarkan, tetapi juga menawarkan rasa ringan yang menenangkan.
4. Rice Bowl Chicken Cabai Garam
Selain minuman, Kaja.Bali juga menawarkan menu makanan yang tidak kalah enaknya. Salah satunya adalah Rice Bowl Chicken Cabai Garam. Makanan ini merupakan pilihan yang cukup populer bagi pengunjung cafe ini. Potongan ayam yang renyah dengan taburan cabai garam yang pedas dan disajikan di atas nasi putih hangat, membuat menu ini jadi pilihan terbaik untuk menemani waktu istirahat kerjamu.
Kaja.Bali tidak hanya menyajikan menu yang beragam, tetapi juga menawarkan fasilitas yang lengkap dan nyaman untuk menemanimu bekerja. Sebab itu, Kaja. Bali dapat menjadi pilihan ideal untuk kamu yang ingin melakukan Work From Cafe (WFC). (Erynn Tiurma Christabelle Sitanggang/Int)
TAGS : Kaja.Bali Work From Cafe Coffee Shop Denpasar